Kamis, 29 Desember 2016

Bupati Bogor Apresiasi Journalist Community Galang Dana untuk Aceh






Bogor- FBI News.com
Bupati Bogor Hj.Nurhayanti memberikan apresiasi positif kepada Komunitas Jurnalis yang tergabung didalam wadah Journalist Community (JC) atas penggalangan donasi dan penyerahan dana untuk korban gempa di Pidie Jaya Aceh, pada saat rehat rapat acara di Darmawan Park Sentul City, Rabu (29/12). 'Aktifitas yang bagus dan positif bersyukur  JC mengalang dana buat aceh membawa nama baik Kabupaten Bogor' ungkapnya kepada fbi news.com


Ketua Panitia Kegiatan Journalist Community Arifin yang merangkap sebagai Bendahara JC mengungkapkan 'ini adalah kepedulian kawan-kawan wartawan yang ingin sedikit meringankan beban saudara kita yang terkena dampak gempa aceh beberapa waktu lalu' ujarnya. Dana donasi ini dikumpulkan 5 (lima hari) diambil dibeberapa titik di kawasan Sentul Babakan Madang juga melibatkan anak Smk Galileo untuk turut serta mengumpulkan dana.
Lebih lanjut Ketua Umum Journalist Community, Didin memberikan keteranganakan hal tersebut 'kami mengucapkan banyak terimakasih kepada khalayak yang telah menyisihkan dana kemanusiaan untuk aceh tersebut, juga peran serta pihak Polsek Babakan Madang, pihak Kecamatan Babakan Madang, Jasa Marga Sentul dan pihak terkait lainnya, semoga kedepan JC lebih dapat berkontribusi positif untuk khalayak' ungkap Ketua Umum tersebut.
Penyerahan donasi ditransfer selasa, 27 Desember 2016 sebesar Rp.12.550.000,- (dua belas juta limaratus limapuluh ribu rupiah) ke rekening Univesitas Malikusaleh (UNIMAL) yang telah menempatkan POSKO UNIMAL UNTUK GEMPA PIDIE JAYA yang berlokasi pada saat pasca bencana di Puskesmas Pante Raja, Kab. Pidie Jaya. Respon yang akan dilakukan meliputi tindakan medis (sudah ada tim yang siaga) dan bantuan obat-obatan. Seluruh kegiatan dilakukan terpadu dgn melibatkan juga mahasiswa Unimal, dalam bentuk dana ditransfer ke: BRI No Rekening: 0043-01-002031-30-8 atas nama "Donasi Unimal Peduli".(red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KANTOR PUSAT Jl.Raya Bogor Barat KOMPLEK DRAMAGA PRATAMA BLOK E No 9 Telp 0856 - 9598 - 2610